Pelaksanaan Konseling Kelompok Mahasiswa Magang UMP di LPKA Klas I Kutoarjo

Pelaksanaan Konseling Kelompok Mahasiswa Magang UMP di LPKA Klas I Kutoarjo

KUTOARJO_ Sebagai salah satu program magang mahasiswa Universitas Muhammadiyah Purworejo (UMP) di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas 1 Kutoarjo yaitu dilaksanakannya konseling kelompok bagi Anak binaan. Jumat,(03/11/2023).

Kegiatan konseling kelompok dilaksanakan di aula sahardjo, yang diikuti oleh lima belas (15) Anak binaan. Dalam pelaksanaannya lima mahasiswa magang fakultas psikologi yang terdiri dari Faiziah Juwanti, Nourma Citra, Rizqi Eka, Itsna Rokhmatin dan Leni Istiqomah ini membagi Anak binaan menjadi lima kelompok. Kelima mahasiswa magang memberikan kesempatan kepada Anak binaan untuk berpartisipasi dalam berdiskusi dengan anggota kelompoknya. Diskusi kelompok pada masing-masing kelompok bertujuan untuk meningkatkan kepercayaan diri untuk hidup normal, mampu lebih terbuka lagi terhadap dirinya dan anggota lainnya.

Kepala subseksi Bimkemaspa, Dedy Winarto mengungkapkan, " kegiatan konseling kelompok dari mahasiswa magang UMP diharapkan mampu memberikan dukungan, motivasi secara bersama-sama kepada Anak binaan dalam menyelesaikan permasalahan yang terjadi pada diri Anak binaan agar kedepannya mampu orang yang berguna dan mampu menjadi lebih baik lagi kedepannya ", ungkap Dedy.

Kegiatan yang dimulai sejak pukul 09.00 WIB ini diikuti dengan baik oleh Anak binaan. (LM)

#Kemenkumham_RI
#Ditjenpas
#KemenkumhamJateng
#lpkakutoarjo

Lokasi LPKA Kutoarjo

logo besar kuning
 
LPKA KLAS I KUTOARJO
KANWIL KEMENKUMHAM JAWA TENGAH

Jl. Pangeran Diponegoro No.36A Kec.Kutoarjo Kab.Purworejo Jawa Tengah Kode Pos 54251
0275-641011

Email Kehumasan
humas.lpkakta@gmail.com

Email Aduan
lpakutoarjo@gmail.com

Hari ini120
Kemarin127
Minggu ini709
Bulan ini2470
Total 61274

18-05-2024