Sholat Jum'at di LPKA Kutoarjo, Khotib Ajak Anak Binaan Terus Istiqamah Dalam Beribadah

Sholat Jum'at di LPKA Kutoarjo, Khotib Ajak Anak Binaan Terus Istiqamah Dalam Beribadah

 

KUTOARJO_ Seluruh Anak Binaan di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas I Kutoarjo melaksanakan pembinaan rutin sholat jum'at berjamaah di masjid Al-Ichwan yang berlokasi di area wisma hunian Anak, Jum'at (27/10/2023).

Anak Binaan berbaur dengan para pegawai dalam mengikuti rangkaian ibadah wajib bagi umat muslim tersebut. Tampak Kepala LPKA Kutoarjo, Arif Rahman berbaur ditengah-tengah para Anak Binaan bersama pegawai lainnya.

Khotib sekaligus imam sholat jum'at, Kepala Seksi Pembinaan Taufik Nugroho. Dalam khotbahnya, ia mengajak seluruh Anak Binaan selalu istiqamah dalam melaksanakan ibadah.

Salah satu upaya untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan adalah dengan cara terus istiqamah dan konsisten dalam melakukan ibadah termasuk hal-hal kebaikan. Seorang hamba yang bisa menjaga keistiqamahan dan konsistensi dalam kebaikan, akan mendapatkan balasan yang sangat istimewa dari Allah swt, yaitu surga yang dipenuhi dengan kenikmatan di dalamnya.

Allah akan menyuruh para malaikat untuk mendatangi orang-orang yang beriman dan istiqamah dalam pendiriannya, untuk menyampaikan kabar gembira, memberikan segala manfaat, melindunginya dari semua bahaya, dan menghilangkan duka cita yang mungkin akan ada padanya dalam semua urusan dunia dan akhiratnya.

Dengan selalu istiqomah dalam hal ibadah dan kebaikan, niscaya akan membentuk karakter pribadi yang kuat, religius dan terhindar dari segala perbuatan yang berdampak pada dosa dan kemakiatan.

Dengan istiqamah juga, kita semua akan menjadi manusia yang tenang, lapang, tentram, dan tidak ada kekhawatiran dalam dirinya, karena sudah mendapatkan jaminan dari Allah melalui para malaikat-Nya. Oleh karenanya, mari kita jaga konsistensi kita semua dalam ketaatan dan kebaikan, agar bisa mendapatkan semua keistimewaan tersebut.

Usai sholat jum'at, imam melanjutkan dengan kegiatan dzikir dan tahlil bersama dengan seluruh Anak Binaan di masjid Al-Ichwan.(DW)

#KumhamPASTI
#Ditjenpas
#KumhamJateng
#LPKAKutoarjo
#WBK_WBBM

Lokasi LPKA Kutoarjo

logo besar kuning
 
LPKA KLAS I KUTOARJO
KANWIL KEMENKUMHAM JAWA TENGAH

Jl. Pangeran Diponegoro No.36A Kec.Kutoarjo Kab.Purworejo Jawa Tengah Kode Pos 54251
0275-641011

Email Kehumasan
humas.lpkakta@gmail.com

Email Aduan
lpakutoarjo@gmail.com

Hari ini1
Kemarin130
Minggu ini720
Bulan ini2481
Total 61285

19-05-2024